Assalamualaikum, wr.wb..
Musyawarah Besar (MUBES) ini biasanya dilakukan di akhir periode kepemimpinan suatu organisasi. Dimana MUBES ini berisi sidang-sidang seperti sidang TATIB (Tata Tertib) lalu pembahasan Laporan Pertanggung Jawaban oleh masing-masing Departemen dan BPH (Badan Pegurus Harian) lalu dilanjut beberapa sidang Pleno dimana sidang tersebut membahas tentang AD/ART dan GBHO suatu Organisasi yang dipimpin oleh pimpinan sidang yang terdiri dari Presidium I, Presidium II, dan Presidium III.
Musyawarah Besar BEM Fakultas Teknik Periode 2016-2017 telah berlangsung selama 2 hari yaitu tanggal 19-20 September 2017. Yang sebelumnya dilakukan pembukaan tepatnya pukul 19.30 di Kampus IV Jln. Kasipah No.12 Semarang yang dibuka oleh Dekan Fakultas Teknik UNIMUS.
Seusai pembukaan oleh Dekan Fakultas Teknik UNIMUS. Pimpinan Sidang yang terdiri dari Presidium I (M. Andi Pratama),Presidium II (Kukuh Susanto), Presidium III (Kharina Dyah Puspita) yang sebelumnya telah dipilih oleh panitia.
Dimana presidum sementara tersebut memaparkan tentang Tata Tertib Persidangan.
Seusai pemaran tata tertib, presidium sementara digantikan oleh presidium tetap. Dimana Presidium Tetap dipilih oleh Forum langsung, setelah melalui proses diskusi forum maka terpilihlah presidium tetap, yaitu PresidiumI (Andika Novianto), Presidium II (Sugeng Riyadi, dan Presidium III (Beny Ady)
Dilanjutkan dengan sesi Lapora Pertanggung Jawaban oleh BPH, dan masing-masing Departemen.
Selanjutnya, setelah sesi Laporan Pertanggung Jawaban oleh seluruh pengurus fungsionaris. Dilanjutkan sidang AD/ART serta GBHO BEM Fakultas Teknik dan ditutup dengan Peninjauan Kembali. Sidang tersebut berakhir pada Rabu, 20 September 2017 pukul 05.00 WIB.
Selamat dan sukses atas hasil kerja sama dan kekeluargaan dari BEM Fakultas Teknik, yang telah menyelesaikan kepengurusan dan tanggung jawab serta amanah nya selama satu periode ini yaitu periode 2016/2017.
SELAMAT KEPADA BEM FAKULTAS TEKNIK yang telah meraih penghargaan sebagai BEM TERBAIK tahun 2017 dalam ajang UNIMUS ORMAWA AWARDS 2017 yang diadakan oleh BEM KM UNIMUS pada tanggal 9 September 2017.
Diharapkan untuk periode selanjutnya bisa mempertahankan bahkan lebih baiknya bisa ditingkatkannya kinerja, tugas pokok, serta fungsi dari masing-masing fungsionaris dan tentunya bisa lebih kreatif serta inovatif dalam menyusun sebuah proker dan tak lupa tetap jalin silaturahmi kepada Dewan Kehormatan Organisasi nya.
Sekian, wassalamualaikum wr.wb..