Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Semarang kususnya program studi baru yaitu Informatika mengadakan workshop Kurikulum program studi S1 informatika berbasis KKNI, yang di selenggarakan di kampus 4, fakultas tenik unimus.
dalam workshop menghadirkan dan mengundang narasumber dari APTIKOM – Asosiasi Pendidikan Tinggi Informatika dan Komputer, yaitu Dr.Suryono, S.Si, M.Si. Beliau merupakan ketua APTIKOM Jawa Tengah dan juga merupakan Ketua Program Studi Magister Sistem Informasi UNDIP.
Acara workshop ini di ikuti oleh beberapa dosen baru prodi informatika unimus, di awali dengan beberapa kegiatan sebelum acara inti dimulai yaitu sambutan ketua panitia acara yaitu bapak Luqman Assafaat, M.Kom. beliau merupakan ketua prodi informatika unimus kemudian dilanjutkan pembukaan oleh Dekan Fakultas Teknik Unimus Dr.RM.Bagus Irawan, M.Si,IPM.
workshop Kurikulum Prodi Informatika Unimus 2019 Berbasis KKNI
dalam acara ini di pandu oleh moderator bapak Arief Hendra saptadi, M.Eng, dalam acara ini pembicara memaparkan materi yang sungguh luar biasa bagi prodi informatika kususnya dan bagi Unimus pada umumnya guna pengembangan prodi informatika nantinya.
Bagaimana Langkah Langkah Menyusun Kurikulum KKNI Bagi Prodi Baru?
Dalam pembahasannya beliau menyampaikan cara menentukan dengan metode (DOPOLO), yaitu DO Menentukan capaian jenjang atau Degree Outcomes (DO) sesuai aturan Pemerintah, dengan mengetahui Level KKNI yaitu Prodi S1 Informatika di Level 6.
Kemudian Menentukan Capaian Program atau Program Outcomes (PO) yang disesuaikan dengan peraturan dari APTIKOM.
APTIKOM – Asosiasi Pendidikan Tinggi Informatika dan Komputer .
Yang terahir adalah Menetukan capaian Pembelajaran atau Learning Outcomes (LO) yaitu uimengetahui Ranah Ilmu, mengetahui ranah Topik, mengetahui profile alumni dan bidang kerjanya, dan mendistribusi capaian pembelajaran ke mata kuliah sebagai berikut
Capaian Umum di prodi informatika itu apa? selanjutnya Capaian Utama prodi informatika unimus seperti apa?, dan Capaian Khusus yaitu keunggulan dan keunikan prodi informatika di banding prodi informatika institusi yang lain.
dengan acara workshop ini, mudah mudahan prodi informatika unimus, dalam menentukan arah prodi bisa menjadi prodi yang unggul dapat bersaing dan menjadi prodi unggulan di fakultas teknik dan di universitas muhammadiyah semarang.